Refo mengaku sangat kaget atas setelah sang ayah, Ki Joko Bodo bisa kembali memeluk agama Islam sebelum wafat, Selasa (22/11/2022) kemarin. Dia pun bersyukur atas hijrah yang dilakukan Ki Joko Bodo yang semasa hidupnya terkenal sebagai paranormal.
Pernyataan itu disampaikan Refo usai pemakaman Ki Joko Bodo di TPU Kober, Jatiwaringin, Bekasi pada Selasa, kemarin.
"Nggak sangka ayah bisa kembali ke fitrah. Bisa kembali pada ilmu agama," ujarnya seperti dikutip dari Suara.com, Rabu (23/11).
Dia pun mengakui perubahan dari penampilan ayahnya sebelum meninggal dunia. Selama menjadi paranormal, penamilan Ki Joko Bodo adalah berambut gondrong. Namun, Ki Joko Bodo sempat mengubah penampilannya menjadi rapi.
Baca Juga:UMP Bali 2023 Direkomendasikan Naik Rp 196 Ribu Atau 7,81 Persen
"Maksudnya ayah kan dulu dikenal seperti itu (paranormal), nyatanya bisa berubah," ujarnya lagi.
Adya Prasasti, yang juga anak Ki Joko Bodo menganggap kemauan hijrah datang dari inisiatif sang ayah. Adya pun sempat mengenang ucapan almarhum ayahnya soal hijrah.
"Hijrah itu kemauan dalam dirinya sendiri. Beliau juga bilang kalau setiap hari itu, manusia hijrah ke arah yang lebih baik," kata Ayda.
Setelah hijrah, Ki Joko Bodo juga mengubah kediamannya Istana Wong Sintink jadi tempat pengajian. Hal ini diungkap oleh salah satu kerabat.
"Perlu kita ketahui, Istana Wong Sintink, menjadi majelis zikir dan salawat," ujarnya.
Baca Juga:Regi Datau Ketus Ditanya Ayu Dewi Bisa Setop Karaoke atau Tidak, Warganet: Asli Emosi Banget Liatnya
Ki Joko Bodo meninggal dunia di kediamannya pukul 10.00 WIB. Menurut keluarga, dia sudah lama sakit darah tinggi dan asam urat.
Sang putra menceritakan, ayahnya awalnya baik-baik saja usai mandi. Begitu hendak berjemur, kondisinya tiba-tiba lemah hingga tak sadarkan diri.
"Ayah meninggal memang ada penyakit, darah tinggi dan meninggalnya tiba tiba tiba saja," kata Refo. (Sumber: Suara.com)