Unggah Foto Anaknya Mengerang Kesakitan, Janji Ayah ke David Ozora: Kutunggu Walau Selama Apa pun, Kami Terus di Sini Untukmu

Pengurus GP Ansor itu pun mengaku bakal setia menunggu putranya yang masih berjuang untuk pulih.

Indian
Selasa, 28 Maret 2023 | 10:01 WIB
Unggah Foto Anaknya Mengerang Kesakitan,  Janji Ayah ke David Ozora: Kutunggu Walau Selama Apa pun, Kami Terus di Sini Untukmu
Foto kondisi terbaru David Ozora, korban penganiayaan Mario Dandy yang kekinian masih berada di RS Mayapada. (tangkapan layar/ist)

David Ozora, korban penganiayaan Mario Dandy Satriyo kekinian masih terbaring di rumah sakit. Sang ayah, Jonathan Latumahina mengabarkan kondisi terbaru dari anaknya. 

Lewat akun Twitter pribadinya, Jonathan menggungah foto David saat menjalani pemeriksaan oleh tiga orang tim medis rumah sakit.  Tampak remaja berusia 17 tahun itu mengerang kesakitan saat dibantu berdiri dengan menggunakan ranjang pasien. Kedua kaki David pun tampak ditopang oleh besi tempat tidur pasien. 

Kedua tangannya pun terlihat memegang besi di sisi kiri dan kanan serta ada kain pengikat di atas kakinya dan untuk membantunya agar bisa berdiri tegak. Satu dari tiga tenaga medis itu pun tampak memeriksa bagian wajah David. 

Dalam foto itu, David terlihat teriak diduga karena menahan sakit. 

Baca Juga:Jadwal Imsak Bekasi dan Sekitarnya, Selasa 28 Maret 2023 dan Doa Niat Puasa

Selain mengunggah foto kondisi terbaru anaknya di rumah sakit, Jonathan pun memberikan pesan menyentuh. Pengurus GP Ansor itu pun mengaku bakal setia menunggu putranya yang masih berjuang untuk pulih. 

"Mereka sedang mengemis simpati publik untuk memperingan vonisnya kelak. Dan kamu adalah anakku yang membanggakan, yang tak pernah lelah berjuang. Kutunggu walau selama apapun, kami terus di sini untukmu. We love you kiddo," kata Jonathan disertai emoji kepalan tangan. 

Unggahan Jonathan itu pun mendapat atensi warganet dengan beragam komentar. Namun, banyak warganet yang mendoakan agar David bisa segera sembuh. 

Diketahui, David sudah sebulan lebih menjalani perawatan di Rumah Sakit Mayapada, Jakarta Selatan. Berdasar hasil diagonosa tim dokter, David dinyatakan mengalami cedera otak parah akibat aksi penganiayaan sadis yang dilakukan oleh Mario Dandy.

Kondisi itu diungkapkan oleh sang paman, Rustam Halala seusai menjenguk keponakannya di Rumah Sakit Mayapada, Jaksel, Sabtu (25/3).

Baca Juga:Jadwal Salat dan Imsak Karawang dan Sekitarnya, Selasa 28 Maret 2023 dan Doa Niat Puasa

"Ya sebenarnya kemarin kita sudah dapat (diagnosis dokter), lebih ke cedera otak parah," kata Rustam seperti dikutip dari Suara.com, Sabtu malam. 

Menurutnya, kondisi David sampai saat ini belum sepenuhnya sadar. Pihak keluarga mengatakan cedera otak tersebut masih perlu penanganan intensif.

"Memang belum sama sekali sadar. Kalau secara fisik itu kan luka-luka sudah sembuh semua ya di luar. Tapi lebih ke cedera di dalam yang memang kita belum tahu kondisinya seperti apa," katanya. 

Walau dalam kondisi belum sadar, pihak keluarga terus melatih David untuk bisa berdiri. Rustam pun mengaku jika keponakannya itu sudah bisa berdiri selama 20 menit. 

"Peningkatan juga di posisi berdiri. Sekarang David sudah bisa diposisikan berdiri, lebih lama. Bahkan tadi itu sampai sekitar 20 menit dilatih berdirinya biar nggak kaku," katanya.

Meski begitu, Rustam menyampaikan David belum bisa merespons secara baik interaksi dengan orang lain. Bahkan, kedua orang tuanya belum dikenali.

"Memang yang belum sama sekali kelihatan itu soal kesadaran nya itu karena sama sekali belum, orang tuanya saja belum dikenali, jadi masih belum ada perkembangan kalau tingkat kesadaran," imbuhnya.

Happening

Terkini

Inge Anugrah pun mengaku alasannya memilih ngekos karena agar gampang jika ingin menengok anak-anaknya yang tinggal dengan Ari Wibowo.

Gaul | 14:29 WIB

"Posisi dia adalah cari aman karena dia menghindari paparan visual, jadi dia nunduk."

Gaul | 13:45 WIB

"Setuju tapi ya anak-anak kan jadi bisa paham konsekuensi dari berbuat bodoh."

Gaul | 12:21 WIB

Setelah banyak disorot karena paras yang menawan, beradar foto-foto lawas diduga Inara Rusli saat masih belia dan belum mengenakan hijab.

Gaul | 20:30 WIB

Aksi Nikita Mirzani yang diduga untuk meledek Lolly banjir hujatan.

Gaul | 18:25 WIB

Gegara keceplosan mengucap kata cerai, Caitlin Halderman langsung memohon maaaf kepada Desta. Bahkan, Caitlin Halderman sampai berlutut di depan Desta.

Gaul | 12:42 WIB

Menurut Nikita, tindakan itu dilakukan supaya memberikan efek jera kepada putrinya.

Gaul | 12:06 WIB

Dalam sidang mediasi itu, sang Ibu tak kuasa menahan air matanya saat berdiri di tengah-tengah Inara Rusli dan Virgoun.

Gaul | 11:23 WIB

Saat memamerkan ponsel barunya itu, Eva Manurung juga menyindir Inara Rusli

Gaul | 09:03 WIB

"...Saya enggak mau apa pun keluar dari mulut saya tentang hal negatif dari mantan istri saya," katanya.

Gaul | 19:32 WIB

Kejadian ini membuat warga sekitar menjadi gempar, salah satunya, Agus.

Metropolitan | 12:38 WIB

Rapat koordinasi Lembaga Penanggulangan Bencana dan Perubahan Iklim (LPBI) NU.

Metropolitan | 06:52 WIB

"Ini makanya mereka ini dilatih yang mau pelatihan, biar mampu mendapatkan keahlian buat bekerja atau usaha," kata Heru.

Metropolitan | 00:42 WIB

Ditreskrimsus Polda Metro Jaya Kombes Auliansyah Lubis merinci ada 15 korban yang diselamatkan di sebuah rumah penampungan di Kebon Jeruk, Jakarta Barat pada Rabu (7/6/2023).

Metropolitan | 21:32 WIB

"Jadi tiang-tiang Stasiun LRT Velodrome menjadi tersangka terjadinya banjir," ujar Taufik.

Metropolitan | 21:24 WIB

Setelah Doddy Sudrajat operasi kantung mata, hasilnya membuat warganet heran

Gosip | 14:28 WIB

Tasya Farasya mengaku nyaris meninggal karena keguguran ketika berseteru dengan Tasyi Athasyia dan dituding menyuruh timnya menyindir kembarannya.

Gosip | 14:20 WIB

Hotman Paris membandingkan pacar pertamanya dengan sederet asisten pribadinya sekarang.

Gosip | 13:51 WIB

Ia memastikan unggahan putrinya bukan ditujukan ke Inara Rusli.

Gosip | 13:43 WIB

Ammar Zoni kini sedang menjalani rehabilitasi narkoba.

Gosip | 13:32 WIB
Tampilkan lebih banyak