Rizki Febian dan Mahalini Resmi Lamaran Walau Beda Agama, Netizen Penasaran: Siapa yang Login?

Namun, acara lamaran Rizky Febian dan Mahalili yang digelar secara tertutup pada Minggu (7/5) kemarin membuat netizen penasaran.

Indian
Senin, 08 Mei 2023 | 23:09 WIB
Rizki Febian dan Mahalini Resmi Lamaran Walau Beda Agama, Netizen Penasaran: Siapa yang Login?
Rizki Febian dan Mahalini Resmi Lamaran Bikin Netizen Penasaran, Siapa yang Login?[Instagram/@rfasmusic] (Instagram/@rfasmusic)

Penyanyi sekaligus putra pelawak Sule, Rizky Febian akhirnya resmi bertunangan dengan sang pacar, Mahalini Raharja. Namun, acara lamaran Rizky Febian dan Mahalili yang digelar secara tertutup pada Minggu (7/5) kemarin membuat netizen penasaran. 

Bahkan, akun Instagram @thebridestory yang membagikan momen lamaran Rizky Febian dan Mahalini diserbu netizen. 

"Penyanyi @rizkyfbian telah melamar sang kekasih @mahaliniraharja Prosesi lamaran berlangsung dengan hangat & intimate bersama dengan keluarga serta kerabat terdekat. Congrats, lovebirds!" demikian keterangan unggahan dikutip Senin (8/5). 

Berdasar unggahan foto dalam acara lamaran itu, Rizky Febian dan Mahalini tampak kompak memakai busana berwarna serba hijau lumut. Mahalini terlihat tampil cantik dengan memakai kebaya dan rambut disanggul. Rizky Febian pun terlihat mengenakan baju batik yang warnanya serupa dengan kebaya Mahalini. 

Baca Juga:Disebut Tak Bisa Masuk Surga Gegara jadi Host Dangdut, Irfan Hakim ke Artis Hijrah: Gue Emang Gak Suci, Lo Juga Jangan Sok Suci!

Dalam momen lamaran itu, Rizky Febian tampak memberikan cincin ke Mahalini dengan cara berlutut. Keduanya juga foto bareng dengan menunjukkan cincin di jarinya. 

Di foto lainnya, Rizky Febian juga tampak memakaikan kalung ke leher Mahalini. Terpancar keceriaan di wajah Mahalini saat dipasangkan aksesori tersebut. 

Sontak momen tunangan Rizky Febian dan Mahalini menjadi sorotan netizen hingga dibanjiri beragam komentar. Namun, banyak netizen malah penasaran terkait siapa yang akan pindah agama nantinya. Pasalnya, Mahalini diketahui memeluk agama Hindu, berbeda dengan Rizky Febian yang beragam Islam.

"Terus yg login siapa nih?" tanya seorang netizen.

 "Mahalini join ga ya wkkwkw," timpal netizen yang lain. 

Baca Juga:Antonio Dedola Ancam Sebar Video Syur Nikita Mirzani Gegara Ditagih Uang Berhubungan Badan Rp3 Miliar, Cek Fakta di Sini!

"Mahalini login?" sahut netizen lainnya.

(Sumber: Metro.suara.com)

REKOMENDASI

BERITA TERKAIT

Gaul

Terkini

Tampilkan lebih banyak